Macam-Macam Proses Rekrutmen Yang Tidak Etis

Macam-Macam Proses Rekrutmen Yang Tidak Etis
Jobstreet tim kontendiperbarui pada 30 June, 2022
Share

Tidak disangka bahwa terdapat perusahaan yang melakukan proses rekrutmen secara tidak etis. Bahkan, ada HR dari perusahaan yang menanyakan statusmu. Misalnya, sudah punya pacar atau belum. Pertanyaan semacam itu tidak seharusnya ditanyakan saat proses rekrutmen karena tidak etis. Namun ada pengecualian JobStreeters, jika perusahaan tersebut membutuhkan karyawan yangsingledan belum ada rencana untuk menikah, pertanyaan seperti itu patut untuk ditanyakan dan perlu digarisbawahi bahwa pertanyaan status tersebut etis jika dilanjutkan pertanyaan tentang rencanamu dalam menikah. Hal tersebut dikarenakan masih terdapat beberapa perusahaan yang membutuhkan karyawansinglekarena karyawan yangsingletidak terlalu keberatan untuk lembur dan lebih fleksibel untuk dipindahtugaskan ke lokasi yang ditentukan perusahaan.

excited-hispanic-employer-congratulating-new-employee_1262-17016

Rekrutmen yang tidak etis selanjutnya yakni perusahaan yang meminta sejumlah dokumen atau data dirimu dengan alasan yang tidak jelas. Seperti no KTP, NPWP, KK, dan lain sebagainya saat masih dalam proses rekrutmen. Padahal, dokumen tersebut biasanya akan diminta saat kamu telah diterima di perusahaan tersebut. Kamu juga harus waspada jika perusahaan memfotomu saat kamu sedang melakukan wawancara JobStreeters.

Yang terakhir, jangan hanya karena butuh pemasukan kamu jadi salah ambil tindakan. Pasalnya, ada beberapa perusahaan yang benar-benar tidak membutuhkan karyawan baru, namun hanya membutuhkan pemecahan masalah yang sedang dihadapi oleh perusahaan tersebut. Cerdasnya, pihak perusahaan memanggil para kandidat untuk mengikutiinterviewdan nantinya akan diberikan sebuah test yang mengharuskan para kandidat menjawabnya. Test tersebut bisa berupa kasus yang sedang dihadapi perusahaan atau menyuruh kandidat membuatbusiness planlebih dari 3 bulan secaradetail. Selanjutnya, kandidat diminta untuk mempresentasikanbusiness plantersebut. Hal ini biasanya terjadi untuk kandidat yang levelnya tinggi, misalnya untuk levelmanageratau di atasnya.

Itulah proses rekrutmen tidak etis yang mungkin masih terjadi JobStreeters! Intinya, selalu berhati-hati dalam melamar pekerjaan ya. Kamu harus mencari tahu terlebih dahulu terkait perusahaan tersebut. Tetap waspada juga ya terhadap penipuan undangan wawancara yang ada, seperti perusahaan yang meminta untuk mentransfer sejumlah uang dengan alasanticketingyang nantinya akan diganti (reimburse).So, tetap semangat mencari pekerjaan ya JobStreeters!

More from this category: Melamar pekerjaan

Telusuri istilah pencarian teratas

Tahukah Anda bahwa banyak kandidat yang menyiapkan resume dan meneliti suatu industri dengan menjelajahi istilah pencarian teratas?

Jelajahi topik terkait

Pilih bidang minat untuk menelusuri karier terkait.

Berlangganan Panduan Karir

Dapatkan saran karier dari ahli yang dikirimkan ke kotak masuk Anda.
Anda dapat membatalkan email kapan saja. Dengan mengklik 'berlangganan', Anda menyetujui Pernyataan Privasi Jobstreet.