Aspek Ruang Kerja yang Mempengaruhi Kinerja Kamu

Aspek Ruang Kerja yang Mempengaruhi Kinerja Kamu
Jobstreet tim kontendiperbarui pada 30 June, 2022
Share

chairs-contemporary-daylight-1170412

Kamu pasti sering dengar bahwa ruang kerja dapat mempengaruhi kinerja kamu. Tapi aspek ruang apa saja yang bisa mempengaruhi kinerja kamu dikantor? Yuk, simak artikel berikut, siapa tau bisa menambah ide kamu untuk merubah ruangan kantor agar lebihwork-friendly!

1. Warna

art-materials-art-supplies-blocks-1148496

Menurut psikologi, warna bisa mempengaruhimoodseseorang. Sehingga, ketika warna kantor mu penuh dengan warna tenang, seperti biru dan hijau, biasanya kamu tidak mudahstress. Penambahan properti interior seperti tumbuhan juga membantu untuk merilekskan pikiran. Menambah tumbuhan dalam kantor juga mempengaruhi pergantian Udara bersih, jadi semakin baik sirkulasi udara dalam ruang kantormu!

2. Pencahayaan

apartment-architecture-chair-221537

Faktor ini sangat mempengaruhi kinerja, khususnya aspek visual. Pencahayaan alami dan buatan dalam sebuah ruangan harus diperhitungkan sehingga mencapai angka kenyamanan untuk penggunanya. Perlu diketahui, pencahayaan ruang yang baik, jika ruang tersebut seimbang penggunaan cahaya alami dan buatannya. Terlalu banyak pencahayaan buatan juga tidak baik untuk tagihan listrik kantor kamu dan bumi. Yuk lebih hemat energi, dan maksimalkan pencahayaan alami dalam kantor kamu!

3. Kebisingan

beautiful-cellphone-cute-761963

Kebisingan bisa datang dari luar kantor atau dari dalam kantor sendiri. Faktor ini bisa membuat kamu hilang konsentrasi. Namun yang memiliki potensi paling mengganggu adalah kebisingan dari dalam kantor sendiri. Sehingga, lebih baiklayoutruangan dalam kantor diatur sesuai dengan divisi yang ada, dengan begitu dapat meminimalisir keributan dalam kanotr. Selain itu, usahakan divisi yang berkaitan letaknya berdekatan, sehinggaflow of activitynya bisa lebih efektif.

4. Privasi

businessmen-classroom-communication-267507

Hal privasi dapat mempengaruhi kenyamanan kamu dalam bekerja. Memiliki tempat bekerja yang terbuka memang lebih efisien tempat, namun ruang kerja yang terbuka bisa membuat kamu stress berlipat ganda. Mengapa hal ini bisa terjadi? Karena, kamu bisa melihat kemajuan dari rekan kerja kamu, sehingga akan terjadi kompetisi secara tidak langsung. Padahal setiap orang memiliki kecepatan kerja yang berbeda. Oleh karena itu, coba kamu pikirkan matang-matang sebelum mengatur layout kantor kamu, karena hal ini tidak mudah untuk diubah, dan sifatnya bisa permanen.

5. Fleksibilitas

apartment-architecture-bright-day-1024248

Faktor ini dapat membantu kamu untuk mengurangi kebosanan saat bekerja. Jika kamu memiliki kantor yang tidak fleksibel, hal ini membantu kamu untuk semakin mudah untuk jenuh. Sebaliknya, kantor dengan fleksibilitas tinggi, salah satu contohnya, bisa berpindah ruang kerja, sesuai dengan kebutuhan, dapat meningkatkan produktifitas dan kinerja kamu, selain itu juga dapat meningkatkan ide dan kreatifitas kamu. Namun, hal ini bisa berbeda-beda sesuai dengan kultur dan kebuthan kantor kamu, karena tidak semua kantor memiliki kebebasan untuk hal ini, akibat dari tugas dan tanggung jawab yang karyawan harus kerjakan.

Walaupun kamu tidak bisa mengubah kantormu secara keseluruhan, setidaknya tempat kerja kamu ditata dengan rapih ya, sehingga kamu menjadi nyaman dan senang untuk duduk di meja kamu. Kerja semakin produktif dan kamu juga senang! Kejar target menjadi semakin mudah karenamoodkamuhappy!

More from this category: Kesejahteraan di tempat kerja

Telusuri istilah pencarian teratas

Tahukah Anda bahwa banyak kandidat yang menyiapkan resume dan meneliti suatu industri dengan menjelajahi istilah pencarian teratas?

Berlangganan Panduan Karir

Dapatkan saran karier dari ahli yang dikirimkan ke kotak masuk Anda.
Anda dapat membatalkan email kapan saja. Dengan mengklik 'berlangganan', Anda menyetujui Pernyataan Privasi Jobstreet.